Pipi anda chubby????? Ini Jurus Jitu Meniruskannya dengan Mudah
Kamis, 12 Mei 2016
Edit
Cara Meniruskan Pipi - Beberapa orang merasa memiliki pipi tembem akan membuat dirinya terlihat lucu dan juga imut. Sebagian lainnya berfikir bahwa mempunyai pipi yang tembem justru malah membuat dia terlihat gendut dan jelek, sehingga menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengganggu kepercayaan diri.
![]() |
Cara Meniruskan Pipi |
Jika kamu adalah salah satu dari mereka yang berfikiran seperti itu, kamu bisa mengikuti cara mengecilkan pipi tembem dengan senam wajah berikut ini.
Namun, sebelum mengetahui bagaimana cara mengecilkan pipi yang besar, ada baiknya kamu tau tentang kebiasaan yang dapat membuat pipi menjadi tembem.
Penyebab Pipi Tembem
Kegemukan
Terlalu banyak mengunyah makanan
Terlalu banyak makan makanan cepat saji dan makanan berlemak
Kurang tidur atau terlalu banyak tidur
Kurang konsumsi air putih
Malas berolahraga
Merokok dan meminum minuman beralkohol
Nah, itu adalah beberapa hal yang bisa menyebabkan pipi menjadi tembem. Setelah mengetahui penyebabnya, sekarang mari kita cari tahu cara mengecilkan pipi agar terlihat lebih tirus.
Cara Mengecilkan Pipi Tembem
1. Gerakan X-O
Maksud dari gerakan X-O ini adalah, senam mulut dengan cara mengatakan kata X dan O secara terus menerus. Lakukan gerakan ini setiap ada waktu luang dan sebelum tidur.
2. Gerakan membuka mulut
Buka mulut kamu lebar-lebar dan gunakan kekuatan penuh ketika mengucapkan huruf A. Tahan beberapa detik, kemudian tutup kembali mulut kamu. Lakukan cara mengecilkan pipi ini selama beberapa menit setiap hari sebanyak 3 kali.
3. Gerakan monyong seperti bibir ikan
kamu juga bisa melakukan senam wajah dengan cara meniru bentuk mulut ikan. Gapitlah bibir kamu hingga terlihat mengkerut, dan tahan beberapa detik. Melakukan gerakan ini secara berulang bisa membuat pipi kamu mengecil.
4. Mengunyah permen karet
Mengunyah permen karet sama saja membuat rahang dan pipi berolahraga. Namun, jangan mengunyah permen karet secara berlebihan. Sebab, bukannya tirus yang didapat, mengunyah secara terus menerus justru bisa menyakiti rahang kamu.
5. Senyum dan tertawa
Banyak senyum dan tertawa akan membuat otot-otot wajah menjadi rileks. Selain berguna untuk meniruskan wajah, banyak tersenyum dan tertawa juga akan membuat kamu awet muda.
6. Facial wajah
Tidak perlu pergi ke salon untuk melakukan facial.
Facial wajah di sini maksudnya adalah memijit wajah kita sendiri.
Cobalah untuk melakukan gerakan memijit secara melingkar di wajah kamu untuk meringankan ketegangan serta nyeri setelah melakukan beberapa gerakan senam wajah di atas.
Jangan lupa, cuci dulu tangan kamu sebelum menyentuh wajah agar kuman penyebab jerawat tidak mampir di wajah kamu.
Itu dia beberapa gerakan senam wajah yang dapat membantu mengecilkan pipi dan membuat wajah terlihat tirus.
Cara mengecilkan pipi dengan senam wajah yang dilakukan secara rutin, akan membuat pipi chubby kamu menjadi kecil dan tirus.